Sabtu, 09 April 2011

Penjelasan Singkat masing-masing Gunung


Dibawah Ini adalah penjelasan gunung-gunung di Kepulauan NTT....

Gunung Ine Like


Ketinggian
1559 meter (5.115 kaki)

Lokasi
Flores, Indonesia
Koordinat
8°44S 120°59E / 8.73°LS 120.98°BT / -8.73; 120.98

Jenis
kompleks
Letusan terakhir
2001

Gunung Ine Like adalah gunung yang berada di Kabupaten Ngada, Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT). Para penduduk di enam desa di sekitar gunung Ine Like mengungsi ketika gunung tersebut meletus pada 2001. Mereka mendiami lereng gunung, yaitu: Desa Ine Like, Wololika, Tarawaja, Piga, Tarawali, Naru.

Gunung Ebulobo

Gunung Ebulobo adalah gunung Stratovolcano yang terletak bagian selatan dari Pulau Flores di Nusa Tenggara Timur, Indonesia.
Arti nama (menurut bahasa setempat): Ebu (kakek) Lobo (puncak) Kakek yang berada di puncak.
Elevation: 2,124 metres (6,968 feet)
Type: Stratovolcano
Last eruption: 1969

Gunung Iya

Gunung Iya dengan ketinggian 650 meter dari permukaan laut, meletus pertama pada tahun 1600-an dan terkahir kali pada 1969. Siklus meletus gunung ini antara 17 hingga 20 tahun.

Gunung Iya adalah gunung stratovolcano yang terletak di bagian selatan Pulau Flores, Indonesia dan sebelah selatan dari Ende.


Gunung Kelimutu

Gunung Kelimutu adalah gunung berapi yang terletak di Pulau Flores, Provinsi NTT, Indonesia. Lokasi gunung ini tepatnya di Desa Pemo, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende. Gunung ini memiliki tiga buah danau kawah di puncaknya. Danau ini dikenal dengan nama Danau Tiga Warna karena memiliki tiga warna yang berbeda, yaitu merah, biru, dan putih.
Kawasan Kelimutu telah ditetapkan menjadi Kawasan Koservasi Alam Nasional sejak 26 Februari 1992.
Gunung Kelimutu adalah Gunung yang memiliki tinggi 1.640 meter di atas permukaan laut (dapl), memiliki tiga buah kepundan di puncaknya yang disebut Danau Kelimutu.
Luas ketiga danau itu sekitar 1.051.000 meter persegi dengan volume air 1.292 juta meter kubik. Batas antar danau adalah dinding batu sempit yang mudah longsor. Dinding ini sangat terjal dengan sudut kemiringan 70 derajat. Ketinggian dinding danau berkisar antara 50 sampai 150 meter.

Gunung Rokatenda

Gunung Rokatenda adalah gunung berapi yang terletak di Pulau Palu'e, sebelah utara Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur, Indonesia. Gunung yang bertipe strato ini merupakan lokasi tertinggi di Pulau Palu'e dengan ketinggian 875 meter. Gunung ini secara geografis terletak di koordinat 121° 42' bujur timur and 8° 19' lintang selatan.
Letusan terhebat terjadi pada 4 Agustus - 25 September 1928, yang sebagian besar terjadi karena tsunami menyusul gempa vulkanik. Penduduk Palu'e saat itu sebanyak 266 jiwa.
Letusan terakhir terjadi pada tanggal 23 Maret 1985 dengan embusan abu mencapai 2 km dan lontaran material lebih kurang 300 meter di atas puncak. Lokasi letusan berada di lereng tubuh kubah lava tahun 1981, sebelah barat laut dengan ukuran lubang letusan 30 x 40 meter. Tidak ada korban jiwa dalam letusan tersebut.

Gunung Lewotobi

Gunung Api Lewotobi di Kabupaten Flores Timur merupakan salah satu gunung api aktif di Flores. Beda dengan gunung api lainnya, gunung ini memiliki dua puncak. Masyarakat Flores Timur bisa membedakan jenis kelamin kedua puncak ini. Puncak kiri yang berbentuk tumpul berjenis kelamin laki-laki dan puncak kanan berpuncak agak tajam berjenis kelamin laki-laki. Karena itu, gunung api ini disebut gunung api Lewotobi laki-laki dan perempuan.
Ketinggian Gunung Lewotobi Laki-laki : 1584 meter sedangkan Gunung Lewotobi Perempuan : 1703 meter


Gunung Leroboleng

 adalah gunung berapi yang terletak di bagian timur dari Pulau Flores, Indonesia. Gunung Boleng atau dalam bahasa Adonara disebut Ile Boleng (Ile=Gunung) merupakan satu-satunya gunung berapi yang ada di pulau Adonara. Ketinggian Gunung Loreboleng : 1117 meter

Gunung Ili Boleng 

Nama : G. Ili Boleng 
Nama Lain:Bolin, Wakka, Lamatelang (L.D.Reksowirogo)
Nama Kawah:K1, K2, K3, K4, K5 (Kawah Utama), Kawah Riawale
Nama Kawah Lain:Kawah Illi Balile

Lokasi
a. Geografi  : 08°20’30 Lintang Selatan dan 123°15’30 Bujur Timur
b. Administratif  : Adonora Timur dan Adonora Barat, Kab. Flores Timur, Nusa Tenggara Timur
Ketinggian :1659 m dml
1639 di atas dataran kota Wai Werang
Kota Terdekat :Wai Werang
Tipe Gunungapi:A Berbentuk strato


Gunung Lewotolo
 
adalah gunung stratovolcano yang terletak di bagian utara Pulau Lembata, Indonesia.
Nama lain            : Ile Ape,Ile Werirang
Nama kawah          : K1 dan K2
Tipe               : Strato
Letak              : Bagian Utara P.Lomblen
Posisi              :8016’18”LS ,123030’18”BT (Hartmann1935,p.818)
Tinggi             :1319 M dml
Jalur gunungapi ini berarah tenggara-baratdaya.
Lereng yang menyelimutinya gunungapi ini hingga ketinggian 1000 m dml , terdiridari abu gunungapi,breksi,pasir gunungapi,bom gunungapi,aliran lava kecuali di lereng barat relatif kurang (Hartmann,1935 p.820-821)


Gunung Illi Werung dan Gunung Batutara
 
di Kabupaten Lembata serta Gunung Sirung di Kabupaten Alor.
(hri) Status Gunung berapi Ili Werung yang berada di Keneping, Desa Nubahaeraka, Kecamatan Atadei, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT), saat ini tetap "aktif normal" atau tidak terjadi perubahan yang berarti walaupun terjadi peningkatan aktivitas kegempaannya


Gunungapi Ile Werung (L.D Reksowirogo)

Nama lain            : Hiro , Lama Heru, Ili Paoegora, Punoetoen Ata Lama Heru
Tipe                 : Strato
Letak                : di tepi selatan pulau Lomblen NTT
Posisi               : 8032’24”LS ,123035’248”BT (Hartmann’1935)
Tinggi               : 1018 M dml
Kawah Dan Dome Lava : Ili Monyet(D),Ado Wajung(K), Ili Werung (D),Lositobe Utara Dan Lositobe Selatan (K),Ili Gripe(K,D),Ili Penutun(D)

Gunungapi Ile Batutara (K.Kusumadinata)

Nama lain            : Pulau Komba, P. Kambing II, Pulu Beta
Tipe                 : Strato
Letak                : P.Komba Kepulauan Nusa Tenggara, 48 km utara P.Lomblen
Posisi               : 7047’30”LS 123034’45”BT (Van Bemelen 1949, p.492)
Tinggi               : 740 M dml (atlas trop Nederland), 3750 ddl
Sifat letusan        : tipe Stromboli dengan sekali- kali limpahan lava

Gunung Egon
 
adalah sebuah gunung berapi yang terletak di Kabupaten Sikka, Pulau Flores, provinsi Nusa Tenggara Timur, Indonesia. Gunung ini memiliki tinggi 1.703 meter dari permukaan laut. Egon kembali aktif pada 2006 setelah vakum selama 75 tahun. Egon tercatat meletus dahsyat pada 1925.

Untuk Gambar dari masing-masing Gunung Klik DISINI.. !!


0 komentar:

Posting Komentar

God Blessing .... !!! Tiada kesan tanpa meninggalkan Jejak ...!!!

KOmentar FACEBOOK